Rakernas II Mathlaul Anwar

20-12-2024 | Kegiatan | 321x dibaca
Rakernas II Mathlaul Anwar
Rakernas II MA

Pengurus Besar Mathla’ul Anwar (PBMA) telah memutuskan akan menyelenggarakan Rakernas II pada tanggal 20 s.d 22 Desember 2024 di kota Bandar Lampung Provinsi Lampung. Lima Ratus orang peserta akan hadir terdiri dari Pengurus Besar, Pengurus Wilayah, Pengurus Daerah, Pendidikan Tinggi Mathla’ul Anwar serta Perguruan Mathla’ul Anwar seluruh Indonesia.

  1. Pengurus Besar Mathla’ul Anwar (PBMA) akan menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) II pada 20-22 Desember 2024 di Provinsi Lampung. Acara ini rencananya diikuti oleh 500 peserta yang terdiri dari pengurus PBMA, PWMA, PDMA, institusi pendidikan tinggi, serta pengelola perguruan Mathla’ul Anwar dari seluruh Indonesia. Di waktu yang sama, Pimpinan Pusat Muslimat Mathla’ul Anwar juga akan mengadakan Rakernas tersendiri di lokasi yang sama. Sinergi Mathla’ul Anwar Dengan Pemerintah Dalam Mewujudkan Asta Cita Menuju Indonesia Emas 2045 merupakan Tema yang diambil dalam Rakernas II. Sebelumnya Rakernas I telah diselenggarakan di tahun 2022.

  2. Mathla’ul Anwar, organisasi yang bergerak di bidang pendidikan, dakwah, dan sosial, didirikan oleh K.H. Mas Abdurahman bin Mas Jamal bersama ulama Menes lainnya, seperti K.H. E. Mohammad Yasin, K.H. Tb. Sholeh Kananga, dan Kyai Tb. Rusydi. Organisasi ini telah berkontribusi mencerdaskan bangsa selama lebih dari 110 tahun Hijriyah dengan mengelola tiga universitas, lebih dari seribu madrasah, pondok pesantren, serta majelis ta’lim yang tersebar di Indonesia.

    Menurut panitia pelaksana, Rakernas II akan membahas sejumlah agenda strategis, meliputi:

    Agenda Rakernas II Mathla’ul Anwar
    1. Keorganisasian
  • - Identifikasi dan kerja sama dengan komunitas internasional yang relevan.
  • - Pelaksanaan forum tahunan untuk kolaborasi internasional.
    - Penciptaan platform digital untuk komunikasi lintas negara.

  1. 2. Kebijakan Internal
    - Perancangan struktur organisasi pusat kajian strategis.
    - Perekrutan tenaga ahli di bidang pendidikan dan teknologi.
    - Implementasi program kajian berbasis kebutuhan organisasi.

  2. 3. Rencana Pendirian Perguruan Tinggi di Lampung
    - Riset kebutuhan lokal untuk perguruan tinggi.
    - Kerja sama dengan pemerintah daerah dan universitas lain.
    - Pengajuan izin, pembangunan infrastruktur, dan operasional program studi unggulan.

  3. 4. Akses Pendidikan
    - Survei kebutuhan infrastruktur pendidikan.
    - Pengajuan anggaran kepada pemerintah dan mitra swasta.
    - Pembangunan fasilitas pendidikan di daerah terisolir.

  • 5. Sertifikasi dan Insentif Guru
    - Identifikasi guru yang belum tersertifikasi atau menerima insentif.
    - Pengajuan usulan resmi ke Kementerian Pendidikan.
    - Pendampingan dalam proses sertifikasi.

  • 6. Platform Dakwah Berbasis Teknologi
    - Perancangan platform dakwah digital yang inklusif.
    - Pelatihan pembuatan konten digital untuk dai lokal. 
  • - Pemantauan efektivitas platform melalui data keterlibatan pengguna.

  • 7. Bidang Sosial
    - Kerja sama dengan Kemendikdasmen, Kemenag, dan Menko Pangan untuk program makan bergizi gratis.
    - Pembangunan kantin sehat di sekolah Mathla’ul Anwar dengan melibatkan UMKM lokal.
    - Pemantauan implementasi melalui tim pengawas.

  • 8. Pemberdayaan Masyarakat
    - Pembangunan pusat pemberdayaan ekonomi berbasis masjid.
    - Pelatihan keterampilan untuk usaha mikro berbasis komunitas.
    - Kolaborasi dengan koperasi Mathla’ul Anwar untuk pembiayaan modal usaha.
    - Rakernas II ini diharapkan menjadi momentum strategis untuk memperkuat peran Mathla’ul Anwar dalam pendidikan, dakwah, dan sosial.

  • Menurut Ketua Pelaksana, Ade Abdurrahman mengatakan bahwa “Rakernas ini adalah mandat Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga di mana di dalamnya akan membahas kebijakan kebijakan Organisasi dan menselaraskan dengan baik kebijakan pemerintah dan Peraturan dan perundangan-undangan” tuturnya

    Ia menambahkan “rakernas akan mengdentifikasi dan menjalin kerjasama dengan komunitas internasional yang relevan, menyelenggarakan forum tahunan untuk kolaborasi internasional, ciptakan platform digital untuk komunikasi lintas negara. Dalam bidang kebijakan internal akan merancang struktur organisasi untuk pusat kajian strategis, merekrut tenaga ahli dalam bidang pendidikan dan teknologi dan mengiplementasikan program kajian berbasis kebutuhan organisasi,” Tambahnya.

    sementara Wakil Ketua Umum Pengurus Besar Mathla’ul Anwar Menyampaikan Rencana pendirian Perguruan Tinggi di Lampung juga menjadi agenda.

    Ia menjabarkan “Mathla’ul Anwar akan melakukan riset kebutuhan lokal untuk perguruan tinggi di Lampung, bangun kemitraan dengan pemerintah daerah dan universitas lain, mengajukan izin dan mulai pembangunan infrastruktur kampus dan mulai operasional dengan program studi unggulan”.

    Ia menegaskan “Akses Pendidikan akan ditingkatkan dengan melakukan survei untuk mengidentifikasi kebutuhan infrastruktur, mengajukan anggaran kepada pemerintah dan mitra swasta dan bangun fasilitas pendidikan di daerah terisolir. Sedangkan untuk sertifikasi dan insentif guru, akan mengidentifikasi guru Mathla’ul Anwar yang belum tersertifikasi atau menerima insentif, mengajukan usulan resmi ke Kementerian Pendidikan dan menyediakan pendampingan untuk proses sertifikasi”. Tegasnya

    Berkenaan dengan terbatasnya dalam Press Releasdituliskaplatform dakwah berbasis teknologi, Mathla’ul Anwar akan merancang platform dakwah digital yang inklusif, mengadakan pelatihan pembuatan konten digital untuk dai local dan monitor efektivitas platform melalui data engagement. Sedangkan di bidang sosial akan menjalin kerjasama dengan Kemendikdasmen, Kemenag dan Menko Pangan untuk program makan bergizi gratis, membangun kantin sehat di sekolah-sekolah Mathla’ul Anwar dengan melibatkan UMKM lokal dan memantau implementasi melalui tim pengawas Mathla’ul Anwar.

    Sedangkan agenda lain tentang Pemberdayaan Masyarakat. Mathla’ul Anwar akan membangun pusat pemberdayaan ekonomi berbasis masjid, mengadakan pelatihan keterampilanuntuk usaha mikro berbasis komunitas dan kolaborasi dengan koperasi Mathla’ul Anwar untuk pembiayaan modal usaha

Admin

Admin